Berita MU: Ten Hag belum Jamin Bisa Diturunkan Rashford di Final Piala Liga Inggris Updated

Pelatih Manchester United, Erik ten Hag belum mau memastikan apakah dirinya bisa menurunkan Marcus Rashford saat hadapi Newcastle United di final Piala Liga 2023, Minggu (26/2) pukul 23:30 WIB usai dirinya mengalami cedera pada akhir-akhir laga melawan Barcelona.

Marcus Rashford

Marcus Rashford / Robbie Jay Barratt – AMA/GettyImages

Pada musim 2022/23 ini, Rashford bisa terbilang sudah menjelma sebagai mesin gol untuk The Red Devils. Ketajamannya kian mengalami peningkatan usai jeda Piala Dunia 2022 berakhir, setelah dirinya mengoleksi 16 gol dari 18 pertandingan.

Melihat kontribusi yang diperlihatkan pemain berpaspor Inggris itu, maka Ten Hag tentunya punya harapan besar untuk terus bisa menggunakan jasa Rashford di musim ini, guna membantu MU meraih kesuksesan.

Nahasnya jelang laga krusial melawan The Toons, pelatih berusia 53 tahun mengonfirmasi bahwa dirinya belum menjaminkan bisa beri menit bermain kepada Rashford, karena kondisinya belum dinyatakan fit.

“Saya belum mengetahuinya (apakah dia akan fit untuk final). kami, harus melakukan tes medis dan kami sudah melakukannya setelah pertandingan melawan Barca, tetapi masih menunggu hasil secara penuh,” ujar Ten Hag dikutip dari Mirror Football.

“Jadi, tim masih harus menunggu,” tutupnya.

Andai Rashford tak bisa masuk ke starting XI, maka Ten Hag mungkin akan mengembalikan Wout Weghorst untuk kembali jalani peran sebagai penyerang tengah.


Tinggalkan komentar