Ada Marc Marquez Federal Oil dan Gresini Racing Makin Mesra Lanjutkan Kerjasama , Terupdate

pojokberita.co.id – Marc Marquez yang merupakan juara dunia MotoGP delapan kali di akhir tahun lalu resmi bergabung dengan tim satelit Ducati bernama Gresini.

Terkait hal tersebut PT ExxonMobil Lubricants Indonesia dengan produknya Federal Oil melanjutkan kerjasama baru multi tahun di kelas MotoGP.

Kerja sama keduanya tercatat telah berlangsung lebih dari satu dekade dengan rangkaian pencapaian positif yang terjadi beberapa musim terakhir.

Seperti diberitakan sebelumnya, Marc Marquez siap menunggangi motor yang berbeda untuk ajang MotoGP 2024 setelah kontraknya bersama Repsol Honda berakhir di tahun 2023.

Marquez mencoba tantangan baru di kelas tertinggi MotoGP setelah memutuskan untuk bergabung dengan tim Gresini Racing yang menggunakan motor pabrikan asal Italia, Ducati.

Pencapaian positif yang diraih selama kerjasama membuat Federal Oil percaya diri dan yakin meraih prestasi yang lebih baik bersama Gresini Racing.

Ini menunjukkan efek positif dan potensi bisnis yang menjanjikan. Termasuk bagi Federal Oil sebagai merek pelumas PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) yang memperpanjang kontrak bersama Gresini Racing melalui kerja sama baru multi tahun di kelas MotoGP.

Hal ini juga diperkuat dengan raihan positif Marc Marquez pada tes perdananya bersama Gresini Racing di Valencia pada November 2023 lalu dengan penampilan impresif. Pebalap asal Spanyol ini mampu finis posisi ke-4 di akhir tes.

Sri Adinegara, Market Development Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia dalam laporan tertulisnya yang dikutip pada Sabtu (20/1) mengungkapkan bahwa Federal Oil dengan bangga mengumumkan kerja sama baru multi tahun bersama Gresini Racing.

“Kami yakin hadirnya duet Marquez bersaudara yang telah memiliki ikatan kuat memberikan semangat baru bagi para penggemar serta seluruh stakeholders Federal Oil™ di Tanah Air,” ujar Sri Adinegara.

Dengan adanya kerjasama yang dilakukan diharapkan mampu memberikan hasil yang lebih baik lagi serta meraih gelar juara dunia untuk pertama kalinya di kelas MotoGP bagi Gresini Racing.

Bukan hanya potensi gelar juara, kerja sama ini juga menunjukkan efek positif terhadap bisnis keduanya. Pasalnya, Indonesia berada pada urutan pertama basis pendukung Gresini Racing terbanyak menurut data yang perusahaan miliki.

“Kebanyakan penggemar di dominasi oleh anak muda. Kami percaya, bergabungnya juara dunia 8 kali, Marc Marquez juga menjadi momentum untuk dapat meningkatkan kepercayaan dan loyalitas terhadap merek Federal Oil™ khususnya di kalangan anak muda dan pengguna motor matic,” tambah Sri Adinegara.

Tak berbeda dengan kondisi Gresini Racing dimana sejak tahun 2012 memperluas jangkauan bisnisnya ke wilayah Asia Tenggara.

“Federal Oil adalah segel pertama kami untuk kemitraan yang sepanjang musim telah berhasil di setiap lini, di trek dan dari balapan. Dan sekarang perpanjangan yang baru ditandatangani ini akan membawa kemitraan ke tahun ke-14, menjadikannya salah satu yang terlama yang pernah ada,” papar Carlo Merlini, Commercial & Marketing Director Gresini Racing

Tinggalkan komentar