Asuransi mobil Adira Syariah adalah salah satu produk asuransi yang ditawarkan oleh PT Asuransi Adira Dinamika. Asuransi ini mengedepankan 2 keunggulan yaitu fleksibel dalam memilih jumlah premi yang dibayarkan dan mendapatkan bagi hasil apabila asuransi tidak terjadi klaim selama 1 tahun.
Fasilitas asuransi mobil pada Adira Syariah begitu lengkap. Mulai dari bantuan darurat di jalan, towing car atau mobil derek, dan layanan ambulans jika terjadi kecelakaan. Berikut ini terdapat beberapa informasi mengenai asuransi Adira Syariah.
Jenis Perlindungan
Asuransi mobil ini menyediakan berbagai perlindungan yang bisa diperoleh nasabah. Berikut adalah beberapa perlindungan yang terdapat didalamnya.
- Komprehensif. Berupa jaminan ganti rugi, biaya perbaikan kehilangan/kerusakan sebagian atau keseluruhan pada kendaraan.
- Total Loss Only. Berupa jaminan ganti rugi atas kehilangan atau kerusakan total pada kendaraan.
Alasan Untuk Memilih Asuransi Mobil Adira Syariah
Masih ragu dengan kualitas asuransi Adira Syariah? Untuk menjawabnya, ketahui beberapa alasan mengapa lebih baik memilih asuransi mobil yang bisa diproses secara online berikut ini.
1. Perlindungan Kendaraan Maksimal
Proses perlindungan kendaraan yang ditawarkan pada asuransi mobil ini dapat dilakukan secara digital. Seluruh proses yang dapat dilakukan mulai dari transaksi, proses aplikasi, update status, dan pengecekan.
Keseluruhan pengecekan tersebut dilakukan secara online dalam sistem yang terintegrasi. Dengan begitu dapat menghemat waktu dibandingkan harus mendatangi bank atau melalui agen asuransi.
2. Biaya Polis Lebih Murah
Melakukan pengajuan asuransi secara online dapat menghemat pengeluaran. Hal ini disebabkan karena proses pengajuan secara online memakan biaya yang terbilang rendah.
Mengajukan asuransi secara offline dapat menghabiskan biaya lebih banyak dibandingkan secara online. Adanya pengurangan biaya distribusi dan infrastruktur inilah yang membuat pemegang polis memperoleh asuransi dengan premi lebih rendah.
3. Banyak Produk Yang Tersedia Secara Online
Asuransi ini menyediakan berbagai produk yang dapat diakses secara online. Dalam konteks ini, pengajuan asuransi dilakukan secara online sehingga nasabah dapat leluasa memilih produk di dalamnya.
Nasabah dapat memilih dan membandingkan berbagai produk yang tersedia dan tersebar di berbagai tempat. Hal ini tentu akan membantu nasabah memahami berbagai produk asuransi yang tersedia.
4. Portal Asuransi Yang Lengkap Dan Menarik
Proses pengajuan asuransi mobil Adira Syariah dapat dilakukan dengan mengunggah dokumen yang diperlukan. Nasabah tidak perlu lagi bersusah payah menyiapkannya karena dapat dilakukan secara online.
Website pada asuransi ini memiliki tampilan yang menarik dan form yang lebih lengkap untuk diisi. Dengan demikian, proses pengajuan dapat dilakukan dengan mudah dan nyaman.
5. Memperoleh Akses Review Produk
Dengan melakukan pengajuan secara online, berbagai macam review dari produk asuransi dapat dilihat dan didengarkan. Review tersebut biasanya berasal dari produk yang diinginkan oleh orang-orang yang sebelumnya pernah mengajukan produk tersebut.
Dengan mengetahui kredibilitas asuransi tersebut,berbagai review produk dapat dipilih dengan aman. Selain itu, nasabah dapat memperoleh informasi seputar pengalaman klaim asuransi mobil sebagai referensi produk yang tepat.
Demikian beberapa ulasan mengenai informasi seputar asuransi mobil Adira Syariah. Dengan mengetahui beberapa informasi diatas dapat menjadi bahan pertimbangan ketika ingin menjadi nasabah asuransi tersebut.