Beberapa situs maupun aplikasi kini bisa digunakan sebagai cara membuka situs yang diblokir mudah dan praktis. Dengan begitu, untuk website tidak bisa diakses dapat kembali dibuka dan digunakan seperti sebelumnya.
Terdapat beberapa faktor sehingga membuat sebuah website diblokir. Salah satunya adalah sebagai kebijakan pemerintah agar masyarakat tidak mengakses website dengan konten tidak layak. Selain itu, juga untuk menjaga jaringan internet dari virus.
Beberapa website juga tidak dapat diakses jika menggunakan jaringan publik seperti kantor, padahal dapat dibuka pada jaringan pribadi. Hal ini dilakukan agar penggunaan internet dapat dibatasi sehingga tidak melebihi batas.
Tips Cara Membuka Situs yang Diblokir
Terkadang Anda membutuhkan atau ingin membuka website-website diblokir. Namun, ada solusi untuk hal ini. Berikut adalah beberapa cara membuka situs yang diblokir dengan mudah dan praktis.
1. VPN
Penggunaan VPN sudah cukup banyak digunakan sebagai cara membuka situs yang diblokir. Aplikasi ini memungkinkan Anda mengenkripsi jaringan internet dan memalsukan IP atau alamat protokol sehingga lokasi tidak dapat terlacak.
Dengan penggunaan VPN, Anda dapat menggunakan geografis untuk mengakses situs-situs diblokir. Sehingga semisal sebuah website tidak dapat dibuka di Indonesia, dapat diganti geografis seperti Amerika Serikat.
Kelebihan VPN adalah cara penggunaannya sangat mudah. Selain itu, aktivitas dalam jaringan akan menjadi anonim sehingga tidak akan terlacak ketika membuka website diblokir pada suatu wilayah.
2. Server DNS
DNS merupakan sistem untuk menghubungkan URL dengan alamat IP. Prinsipnya dengan mencocokkan komponen pada URL dengan komponen pada IP address. Dengan begitu, Anda tidak perlu lagi mendaftarkan alamat IP pada website yang akan dikunjungi.
Selain dapat digunakan untuk membuka situs diblokir, ada banyak kelebihan dari DNS. Beberapa manfaat menggunakan DNS seperti kemudahan dalam penggunaan internet, mudah dikonfigurasi, lebih aman, dan penggunaan konsisten.
3. Alamat IP
Terkadang sebuah website diblokir bukan karena alamat IP, tapi bisa jadi karena situs URL. Jika permasalahannya demikian, maka solusinya adalah dengan menggunakan alamat IP berupa deretan angka-angka.
Sayangnya, cara ini tidak bisa digunakan untuk semua situs karena ada beberapa menyembunyikan alamat IP. Selain itu, cara membuka situs yang diblokir juga tidak bisa digunakan jika pemblokiran bukan hanya URL namun juga alamat IP.
4. Browser Extension
Browser Extension memiliki tujuan untuk memperluas fungsi perambahan. Dengan begitu, Anda sebagai pengguna browser extension dapat mengaplikasikan dengan sepenuhnya dan nyaman tanpa perlu mengunduh.
Terdapat banyak pilihan untuk mengakses web dengan teratur seperti ProxMate, UltraSurf, dan masih banyak lainnya. Anda hanya tinggal membuka extension pada browser lalu memilih salah satu sesuai dengan kebutuhan atau keinginan.
5. Wayback Machine
Wayback Machine merupakan arsip digital yang menyimpan situs-situs versi sebelumnya dan dapat digunakan oleh pengguna. Dengan begitu, pengguna dapat membuka situs-situs yang telah disimpan meskipun sudah tidak tersedia.
6. Google Translate
Google translate juga merupakan cara membuka situs yang diblokir, namun tidak selalu berhasil digunakan. Meski begitu, dapat memberikan opsi lain sederhana untuk membuka situs proxy maupun browser portabel
Untuk menggunakannya, Anda tinggal membuka google translate lali ketik alamat website di kotak sebelah kiri. Selanjutnya Anda dapat memilih bahasa apa saja di kotak bagian kanan. Nantinya akan ada tautan yang akan membawa pada situs tersebut.
Terkadang beberapa website diblokir dengan alasan-alasan tertentu. Untuk membukanya, Anda dapat menggunakan beberapa cara membuka situs yang diblokir sederhana untuk menjelajahi alamat internet yang tidak dapat dibuka.